Text
Pendidikan agama pada sekolah menengah pertama berbasis pesantren
Pada 2008, Kementerian Pendidikan Nasional dan Kementerian Agama bekerjasama untuk mengembangkan model pendidikan sekolah menengah pertama (SMP) yang diselenggaakan oleh pesantren. Program tersebut dimaksudkan sebagai upaya melahirkan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul dengan memadukan mutu dua sistem pendidikan, yaitu sekolah umum dan pesantren. Program ini juga sebagai upaya penangkalan meningkatnya kenakalan remaja, seperti perkelahian masal dan merebaknya berbagai kasus dekadensi moral remaja.
Buku ini menyajikan hasil riset tentang perkembangan pelaksanaan program Pendidikan Agama pada SMP Berbasis Pesantren, dengan fokus kajian pada aspek pencapaian siswa dalam prestasi akademik dan non-akademik, pengetahuan agama, karakter peserta didik, dan kultur kepesantrenan. Meskipun tidak dimaksudkan sebagai evaluasi menyeluruh terhadap program tersebut, hasil kajian yang tertuang dalam buku ini dapat dijadikan landasan bagi perumusan kebijakan terkait peningkatan kualitas pendidikan agama di sekolah untuk memperkuat pemahaman dan pengalaman dalam membina budi pekerti, watak dan kepribadian peserta didik.
No other version available