Art Original
Naskah Madura Salim 10 - Kitab Sullam Al-Taufiq
naskah ini berisi kitab pertama, yaitu kitab Safiana selesai ditulis hari Sabtu tanggal 17 Rabi’ul akhir tahun 1300 H. Isinya tentang rukun Islam, rukun iman, tanda-tanda baligh, syarat batu untuk bersuci, fardhu wudhu’, yang mewajibkan mandi, mahluk yang hina, tayammum, najis, haid, shalat lima waktu, hadast, rukun shalat, tingkatan niyat, syarat takbiratul ihram, syarat al Fatihah, tasydidi fatihah, anggota sujud, syarat sujud, waktu shalat, tasydid yahyat, tasydidi shalawat, rukun thuma’ninah, sebab-sebab sujud sahwi, sunnt ab’ad, yng membatalkan shalat, shalat jamak dan shalat qashar, shalat jum’at, janazah, dan pertolongan.
Kitab kedua dari naskah ini adalah kitab Sullam al Taufiq. Isinya tentang kewjiban bagi orang mukallaf agar masuk Islam, kewajiban orang mukallaf meyakini terhadap kebenaran agama islam, makna dua syahadat, kewjiban umat islam memelihara keyakinannya terhadap agama Islam, macam-macam murtad, melaksnakan kewjiban dan menjauhi larangan, kewajiban shalat lima waktu, kewajiban shalat fardhu bagi anak yang berusia tamyiz, syarat dan fardhu shalat, bersuci, shalat berjama’ah, rukun khatbah, syarat khatbah, masalah mayit/janazah, zakat, hajji, diantara kewajiban hati, macam-macam hati yang durhaka, macam-macam perut yang durhaka, macam-macam mata yang durhaka, macam-macam sampai pada kewajiban bertaubat. Ada juga pembahasan cara memperoleh ilmu yang bermanfaat, kewajiban menghormati kedua orang tua, dan kewajiban menghormati tamu. Kitab ini selesai ditulis pada malam Rabu Rabi’ul akhir tahun 1300 H.
No other version available